Buntut Tragedi di Kanjuruhan, Komentator Liga 1 Valentino Simanjuntak Mundur

Valentino Simanjuntak Mundur sebagai Komentator Liga 1, Buntut Tragedi yang Terjadi di Stadion Kanjuruhan

Valentino Simanjuntak saat menerima oleh-oleh Belanda. [Foto: Instagram]

Teraskabar.com - Pembawa acara sekaligus komentator sepak bola Valentino Simanjuntak menyatakan mengundurkan diri sebagai komentator kompetisi BRI Liga 1 menyusul tragedi kelam yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Sabtu (1/10/2022) lalu.

Pengundurannya itu disampaikan Valentino melalui pernyataan tertulis yang diunggah melalui Instagram pribadinya @radotvalent. Ia turut sedih atas peristiwa yang menimpa dunia sepak bola Tanah Air. Dia merasa kehilangan semangat untuk memandu jalannya pertandingan, lantaran insiden yang merenggut banyaknya korban jiwa.

“Bahwa saya sebagai bagian dari insan sepak bola nasional merasa prihatin dan sedih yang mengakibatkan semangat/hasrat untuk berpartisipasi dalam program BRI Liga 1 2022/2023 sudah pada titik terendah dalam karir saya sebagai host dan komentator program sepak bola nasional. Hilangnya semangat tersebut akan berdampak pada kontribusi saya yang tidak akan lagi memberikan hal yang maksimal seperti yang telah saya berikan sebelumnya,” tulisnya dalam pernyataan tersebut.

“Bahwa saya menyampaikan pengunduran diri sebagai host dan komentator program BRI Liga 1, 2022/2023 terhitung sejak  2 Oktober 2022,” tuturnya.

Lebih lanjut Valentino Simanjuntak mengatakan, bahwa sikap tersebut juga sebagai bentuk rasa simpati dan empati kepada seluruh korban serta seluruh insan sepak bola nasional. Menurutnya, sepak bola di negara Indonesia menjadi wadah bagi semua orang untuk melakukan hal baik, terlepas dari rivalitas saat pertandingan.

Valentino berharap peristiwa yang terjadi menjadi yang terakhir dalam dunia persepakbolaan Indonesia, dan menjadi pelajaran bagi semua stakeholder.

Baca Juga: Inilah Profil dan Biodata Éder Militão, Pemain Madrid: 1 Miliar Euro

“Mari sama-sama kita kembalikan tujuan dari sepak bola yaitu pencapaian dari sepak bola yaitu pencapaian prestasi melalui rivalitas sportif serta kebanggaan dan hiburan bagi yang menyaksikan dengan aman dan nyaman”. [*]

Dapatkan update berita terkini, seputar peristiwa, olahraga, hiburan, lifestyle, tekno dan film setiap hari dari Teraskabar.com di Google News.

Baca Juga

Telkomsel melalui MAXstream berkolaborasi dengan Evos Esports menghadirkan konten orisinal berjudul “Suka Duka Uni Unaa” yang menjadi 1 dari 3 judul konten MAXstream Original spesial Ramadan 2023.
Link Film Suka Duka Uni Unaa, Nonton Gratis via MAXstream Kolaborasi Telkomsel Evos Esports
5 Tips Hindari Penculikan Anak ala Retno Listyarti, No 4 Paling Penting. Teraskabar.com - Retno Listyarti membagikan lima tips cara menghindari penculik anak. Ini bisa kamu terapkan bersama anggota keluarga.
5 Tips Hindari Penculikan Anak ala Retno Listyarti
Kronologi Siswa SD Nyaris Jadi Korban Penculikan di Padang. Penculikan anak di Padang, Sumatera Barat viral, bahkan jadi atensi kepolisian kota setempat. Hal tersebut setelah mengetahui kronologi siswa SD 14 Gurun Laweh, Lubuk Begalung nyaris jadi korban penculikan di Padang, Senin (30/1/2023).
Kronologi Penculikan Anak di Padang, Korban Siswi SDN 14 Gurun Laweh Lubuk Begalung
Faisal Nasir Kritik PUPR Soal Banjir di Padang, Hendri Septa Langsung Bersihkan Sampah Sungai. Teraskabar.com - Pembangunan drainase permukaan jalan
Faisal Nasir Kritik PUPR Soal Banjir di Padang, Hendri Septa Langsung Bersihkan Sampah Sungai
Muhammad David Mawardi terpilih sebagai Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Padang Pariaman
Muhammad David Mawardi Nakhodai KNPI Padang Pariaman
Door to Door: Badan Rescue NasDem dan Garnita Ulurkan Bantuan Korban Banjir Padang
Door to Door: Badan Rescue NasDem dan Garnita Ulurkan Bantuan Korban Banjir Padang